Informasi Pendidikan Dan Wisata

Kegiatan MIM Kerten Banyudono



Kegiatan MIM Kerten Banyudono. Di penghujung bulan Ramadhan ini saya hadir kembali di blog ini. Menjelang hari raya Idul Fitri yang tinggal 2 hari lagi, sudah terasa banyak warga yang mempersiapkan momen yang suci ini. Ada yang bersih-bersih rumah dan mempersiapkan kue-kue untuk hidangan di hari raya ini. Tapi di tahun ini agak berbeda karena masih dalam keadaan pandemi Convid 19 atau Corona.

Pada kesempatan kali ini saya menampilkan artikel yang membahas tentang Kegiatan MIM Kerten Banyudono. Di banyak sekolah terutama SD atau MI pasti mempunyai sebuah kegiatan untuk menunjang KBM sekolah. Salah satunya di MIM Kerten Banyudono Boyolali yang menjadi madrasah kebanggaan saya. Di madrasah ini banyak sekali kegiatan yang sudah dilakukan baik di dalam kelas maupun diluar kelas. Tapi kebanyakan diluar kelas.

Adapun kegiatan yang dilakukan diluar kelas selalu memakai tempat Kampoeng Tegal. Baik kegiatan sekolah maupun kegiatan ekstrakurikuler. Karena disamping tempatnya luas juga enak untuk dipakai. Adapun kegiatan yang dilakukan di tempat tersebut adalah :

1. Belajar Mengajar
Kegiatan belajar mengajar di MIM Kerten Banyudono ini kadang dilakukan didalam kelas kadang dilakukan diluar kelas. Ini dilakukan biar para siswa tidak bosan dalam mengikuti proses belajar mengajar. Di MIM Kerten sendiri sudah memiliki tempat belajar diluar ruangan. Tempatkan di sebuah kebun yang dijadikan sebagai taman bermain dan sekolah alam. Karena ada 3 gazebo yang sudah dibuat. Pengerjaan dalam pembuatan tempat ini atas inisiatif para alumni MIM Kerten Banyudono.


2. Olah Raga
Kegiatan olah raga di MIM Kerten selalu menggunakan tempat di Arena Bermain Dan Sekolah Alam Kampoeng Tegal. Tempatnya yang dekat dengan sekolahan sangat memudahkan para siswa memakai tempat ini. Disamping juga tempatnya yang luas dan asri di pinggir sawah. Adapun jenis olah raga yang bisa dilakukan yaitu sepak bola, bulu tangkis, kasti dan permainan-permainan lainnya. Anak-anak merasa senang jika melakukan olah raga disini. Jadwal untuk olah raga hari kamis dan Jum'at.

3. Hizbul Wathon
Kegiatan ini merupakan kegiatan kepramukaan yang dimiliki yayasan Muhammadiyah. Di MIM Kerten Banyudono sudah mempunyai kegiatan Hizbul Wathon. Adapun kegiatan ini kadang memakai tempat di taman bermain sebagai tempat latihan yang dilakukan di hari Jum'at sore. Pernah juga diadakan perkemahan Camping Ceria di tempat Arena Bermain Dan Sekolah Alam Kampoeng Tegal ini. Acaranya berjalan dengan lancar dan menyenangkan.

4. Tapak Suci
Untuk kegiatan yang satu ini juga merupakan kegiatan dibawah yayasan Muhammadiyah. Tapak Suci adalah sejenis pencak silat bela diri. Di MIM Kerten sendiri latihan tapak suci dilakukan di tempat Arena Bermain Dan Sekolah Alam Kampoeng Tegal. Dan latihan berlangsung di hari sabtu. Anak-anak merasa senang kalau latihan diadakan di tempat taman bermain.


Itulah kegiatan-kegiatan MIM Kerten yang dilakukan di tempat tersebut. Tapi masih banyak kegiatan yang lainnya. Ini semua untuk menunjang dalam kegiatan belajar mengajar supaya anak jadi kreatif dan mandiri. Para guru melatihnya dengan sungguh-sungguh agar para siswa bisa menjadi yang terbaik disamping memotivasi nya. 

Dengan adanya artikel ini mari kita beri semangat buat para siswa di MIM Kerten bisa maju dan berkembang. Karena kalau sekolah punya segudang prestasi akan menjadi daya tarik dan memikat dalam masyarakat dengan menyekolahkan anaknya di madrasah ini. Majulah madrasah ku.
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Alamat Taman Bermain Kampoeng Tegal

Alamat Taman Bermain Kampoeng Tegal
Tempat taman bermain ini beralamat di Tegal RT 06 RW 04 Banyudono Boyolali. Bagi yang ingin mengunjungi silahkan klik gambar di atas.

Postingan Populer

Cari Blog Ini

Pengikut

Kategori

Recent Posts