Informasi Pendidikan Dan Wisata

Merawat Buku Dengan Baik



Merawat Buku Dengan Baik. Buku adalah jendela ilmu bagi orang yang membacanya. Membaca buku memang kewajiban bagi setiap orang khususnya buat siswa. Di sekolah pasti para siswa diharuskan membaca buku untuk belajar. Di sekolah juga disediakan buku yang bertempat di perpustakaan. Maka di sekolah minimal punya perpustakaan buat para siswanya. Karena penting bagi para siswa membaca buku. Banyak macam buku yang disediakan. Di samping itu para guru juga membagikan buku pelajaran sekolah buat pegangan siswa.

Membaca bukan untuk para siswa saja. Semua orang harus membaca buku untuk menambah wawasan dan ilmu yang bermanfaat. Dengan membaca kita menjadi tahu wawasan dan pengetahuan umum. Ada banyak buku yang bisa dibaca. Bisa buku pelajaran, buku pengetahuan, berita, informasi, agama dan lain-lainnya. Jadi membaca banyak sekali manfaatnya bagi setiap orang. Seperti membuat orang menjadi pandai, mengetahui informasi dan teknologi, mengetahui wawasan luas dan tidak ketinggalan zaman.

Disini saya akan membagikan tips dan cara merawat buku dengan baik yaitu :

1. Mempunyai Rak Buku
Mempunyai tempat buku atau rak merupakan syarat utama dalam merawat buku. Karena dengan adanya tempat buku kita bisa meletakkan buku dengan rapi. Ini akan menambah keawetan buku supaya tidak rusak berserakan.

2. Memberikan Sampul Buku
Dengan kita memberi sampul pada buku akan menambah keawetan buku dari serangan rayap dan serangga. Di samping adanya sampul buku bisa menjadi tambah menarik dan rapi. Boleh memakai sampul kertas atau sampul plastik.

3. Meletakkan Buku Secara Berdiri Dan Sesuai Kategori
Biasanya kita meletakkan buku itu di rak yang telah dibuat. Alangkah baiknya buku diletakkan di rak secara berdiri dan berjejer. Juga disusun sesuai kategori dan jenis buku. Supaya tampak rapi dan akan menambah keawetan dari buku. Kerusakan buku bisa karena diletakkan secara berserakan dan tidak teratur 

4. Memberi Pembatas Buku
Dengan buku diberi pembatas buku bisa menjadi buku awet. Karena kalau kita membaca buku yang tebal tidak langsung habis. Biasanya sampai di tengah buku sebaiknya diberi pembatas buku. Bukan dilipat kertasnya.

5. Bersihkan Buku Secara Rutin
Kalau buku lama tidak dibaca biasanya akan menjadi kotor oleh debu. Sebaiknya kita seringkali membersihkan buku secara berkala. Agar buku bisa menjadi awet.

6. Memberikan Obat Kamper
Disekitar rak buku seyogyanya di taburi kamper agar jauh dari rayap dan serangga. Ini bisa membuat buku terhindar dari rayap yang merusak buku.

7. Ada Cahaya Yang Cukup Di Ruang Buku
Dengan adanya cahaya dan ruang akan membuat tempat menjadi tidak lembab. Ruangan yang lembab bisa membuat buku menjadi sarang jamur yang merusak buku. Jadi di rak buku sebaiknya di beri ruang dan udara yang cukup.


Itu sebabnya buku perlu dijaga dan diperhatikan agar menjadi awet. Dengan cara seperti diatas buku akan bisa berguna terus menerus. Bahkan bisa dipakai turun temurun sampai anak cucu. Karena buku sangat penting bagi kehidupan sehari-hari.

Saya hanya menyarankan hargailah buku dan jadikan buku sebagai hobi. Karena buku adalah jendela ilmu untuk masa depan. Menuju kesuksesan dan kebahagiaan di masa mendatang.
Share:

3 komentar:

  1. Ini memang bagus tipsnya tapi saya malah sedih baca artikel ini. Saya jadi teringat buku-buku dan kitab warisan kakek saya 2 lemari di kampung. Sekarang tidak terawat lagi dengan baik. Padahal kalau misal beli harganya gak akan murah, belum nilai history dan antiknya.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Kadang kita akan mengabaikan buku bila sudah lulus sekolah. Kayak sudah tidak berguna lagi. Padahal membaca itu perlu hingga sudah tua. Terima kasih kunjungannya.

      Hapus

Alamat Taman Bermain Kampoeng Tegal

Alamat Taman Bermain Kampoeng Tegal
Tempat taman bermain ini beralamat di Tegal RT 06 RW 04 Banyudono Boyolali. Bagi yang ingin mengunjungi silahkan klik gambar di atas.

Postingan Populer

Cari Blog Ini

Pengikut

Kategori

Recent Posts