Informasi Pendidikan Dan Wisata

Tips Memilih Sekolah Yang Tepat Buat Anak


 
Tips Memilih Sekolah Yang Tepat Buat Anak. Dunia pendidikan anak memang harus dipertimbangkan oleh orang tua sejak dini. Agar bisa terarah dan tepat. Karena pendidikan anak merupakan investasi jangka panjang buat meraih kesuksesan di masa mendatang. Setiap orang tua menginginkan pendidikan yang terbaik buat anak. Makanya orang tua tidak akan sembarangan dalam menyekolahkan anaknya. Walaupun dengan biaya mahal sekalipun. Tetapi dengan biaya pendidikan yang mahal belum tentu menjadi patokan kualitas sekolahan.

Sekarang telah banyak berdiri sekolah-sekolah baik itu di desa maupun di kota. Ada yang milik pemerintah alias sekolah negeri dan ada juga yang milik swasta alias sekolah swasta. Ini membuat orang tua jadi bingung dalam menyekolahkan anaknya. Pihak sekolah tentu akan berlomba-lomba promosi dalam menarik peserta didik baru agar mau bersedia sekolah di tempatnya. Dengan memberikan promosi biaya pendaftaran dan seragam gratis. Kualitas sekolah bukan hanya ditentukan oleh fasilitas saja. Memilih sekolah yang tepat akan berdampak pada perkembangan dan pertumbuhan anak.

Ini ada beberapa tips dalam memilih sekolah yang tepat buat anak yaitu :

1. Jenis Sekolah
Sekolah mempunyai jenis yang berbeda-beda. Ada yang negeri maupun ada yang swasta. Macam-macam sekolah yang ditawarkan juga berbeda-beda. Ada sekolah berbasis agama, ada sekolah berbasis pengetahuan, ada sekolah alam dan ada sekolah internasional. Sesuaikan bakat dan minat anak dalam memilih sekolah agar bisa searah dan tepat.

2. Jarak Sekolah
Lokasi sekolah juga mempengaruhi minat anak dalam sekolah. Untuk anak TK dan SD tentu akan memilih sekolah yang letaknya dekat dari rumah agar tidak kecapekan dalam berangkat ke sekolah. Dan tidak membuang-buang waktu kalau tempat sekolah dekat.

3. Karakter anak
Anak mempunyai karakter yang berbeda-beda dengan anak yang lain. Bila anak suka agama sebaiknya di sekolahkan di sekolah berbasis agama, anak yang suka aktif bergerak di sekolahkan di sekolah alam. Agar sesuai dengan karakteristik anak.

4. Kondisi Sekolah Dan Lingkungan Yang Bagus
Dengan kondisi sekolah yang bersih dan bagus akan membuat anak merasa betah dalam belajar di kelas. Di tunjang pula dengan lingkungan yang sejuk tentu anak akan merasa senang. Suasana yang nyaman dan tenang akan membuat belajar semakin bersemangat.

5. Tenaga Pengajar Yang Profesional
Setiap anak menginginkan mempunyai guru yang pandai dalam mengajar. Guru ditunjang untuk mengajarkan pelajaran dengan gamblang dan mudah dicerna. Agar anak bisa segera mengetahui pelajaran yang diajarkan. Hubungan guru dan siswa juga harus diperhatikan agar terjalin kebersamaan.

6. Kurikulum Yang Diterapkan
Pada umumnya sekolah di Indonesia menerapkan kurikulum yang telah ditetapkan oleh pemerintah baik itu sekolah negeri maupun sekolah swasta. Tetapi ada juga yang menambahkan kurikulum yang lain. Biasanya sekolah berbasis agama. Untuk itu orang tua harus mengetahui kurikulum yang diajarkan di sekolah sebelum mendaftarkan sekolah buat anaknya.

7. Prestasi Sekolah
Dengan banyaknya prestasi yang diraih baik itu prestasi akademik maupun prestasi non-akademik membuat sekolah semakin terkenal. Bisa juga melihat tingkat kelulusan yang dicapai ini juga akan menjadi pertimbangan dalam memilih sekolah.

8. Fasilitas Sekolah
Jika sekolah mempunyai fasilitas yang lengkap tentu akan memudahkan dalam proses belajar mengajar. Ada laboratorium, komputer, perpustakaan, proyektor dan alat penunjang lainnya. Dengan adanya ini semua akan membuat anak semakin bersemangat dalam belajar.

9. Jumlah Siswa Dalam Kelas
Dalam memilih sekolah bisa dilihat juga jumlah siswa dalam satu ruangan kelas. Kalau sedikit kurang memadai tetapi kalau banyak bisa bikin bising. Kalau mendapat siswa banyak sebaiknya di bagi-bagi menjadi beberapa kelas. Dalam satu kelas paling banyak ada 20 siswa.

10. Pilihan Dari Anak
Sebelum mencari sekolah sebaiknya diskusi dahulu antara orang tua dengan anak. Sekolah mana yang akan dipilih. Orang tua hanya menyarankan saja tetapi pilihan tetap pada anak sekolah mana yang akan dipilih. Jangan dipaksakan karena akan membuat anak menjadi depresi dan malas untuk belajar.


Itulah gambaran-gambaran yang bisa dipakai oleh orang tua dalam menentukan sekolah buat anak. Karena pendidikan anak itu sangat penting untuk pertumbuhan dan perkembangan anak. Dengan sekolah yang tepat akan membuat pendidikan anak menjadi lebih terarah dan terprogram. Dengan mempunyai cita-cita tentu anak akan belajar sungguh-sungguh.

Pendidikan anak juga merupakan investasi jangka panjang di masa mendatang agar bisa meraih kesuksesan dan keberhasilan. Sekolah yang tepat bukan sekolah yang dengan biaya yang mahal. Tetapi kualitas sekolah yang menjadi patokan. Di atas sudah dijelaskan tips dalam memilih sekolah yang tepat.

Dulu saya sekolah hanya asal-asalan sekarang menjadi menyesal. Belajar hanya bermodalkan pas-pasan saja sekarang hanya menjadi petani saja. Belum meraih kesuksesan yang menjadi idaman bagi saya. Saya juga menyesal tidak sekolah sampai perguruan tinggi. Tetapi saya senang bisa bergelut di area persawahan untuk mencari pengalaman. Sedikit demi sedikit menjadi tahu tata cara bercocok tanam.

Di blog ini saya akan selalu menyajikan informasi dan wawasan mengenai pendidikan dan wisata. Semoga bisa bermanfaat bagi anda sekalian. Saya berharap anda selalu mengunjungi blog ini demi membantu saya dalam memajukan pendidikan juga wisata di sekitar kita.
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Alamat Taman Bermain Kampoeng Tegal

Alamat Taman Bermain Kampoeng Tegal
Tempat taman bermain ini beralamat di Tegal RT 06 RW 04 Banyudono Boyolali. Bagi yang ingin mengunjungi silahkan klik gambar di atas.

Postingan Populer

Cari Blog Ini

Pengikut

Kategori

Recent Posts