Sudah lama saya tidak menengok blog Kampoeng Tegal karena agak malas untuk menulis artikel baru. Untuk itu dalam menambah semangat lagi saya sempatkan mengunjungi blog ini dengan menghadirkan postingan berjudul Minum Segelas Teh Hangat Di Kebun. Ini merupakan momen saya ketika duduk di taman ditemani segelas teh hangat.
Tanaman Teh
Setiap hari pasti Anda semua minum teh untuk menghangatkan badan agar terasa segar. Karena dengan minum teh hangat setiap hari banyak sekali manfaatnya. Apalagi untuk kesehatan tubuh kita. Entah itu minum teh di pagi hari maupun di sore hari. Ada banyak jenis teh yang kita jumpai di sekitar rumah. Banyak orang menjual teh dalam bentuk kemasan jadi.
Di daerah pegunungan banyak dijumpai tanaman teh karena memang iklimnya yang sangat mendukung. Banyak di taman berbagai jenis teh. Di pegunungan memang sangat cocok untuk dijadikan tempat perkebunan teh. ini terlihat ketika saya pergi ke gunung sering melihat banyak orang sedang memetik daun teh.
Teh dari daerah pegunungan terkenal sangat enak untuk dibuat minuman hangat. Perusahaan penghasil teh juga mengambil teh dari gunung untuk dikemas menjadi teh kemasan. Dan banyak dijual di toko-toko di sekitar Anda. Setiap orang juga mempunyai cita rasa yang berbeda. Jadi orang akan menyukai jenis teh yang berbeda. Ada teh hijau, teh merah dan teh hitam. Dan rasanya juga berbeda-beda.
Menikmati Minum Teh Hangat
Orang yang minum teh hangat tentu membuat badan terasa hangat dan segar. Karena banyak sekali manfaat dari minum teh hangat. Namun disini saya tidak akan menjelaskan manfaat teh untuk kesehatan dulu. Lain waktu akan saya bahas secara detail.
Pada dasarnya orang itu akan suka minum teh. Ada yang pakai gula maupun ada yang menyukai teh tawar. Tergantung kesukaan orang. Kalau saya pribadi menyukai teh yang pakai gula karena terasa lebih menyegarkan. Berbagai jenis teh kemasan banyak dijual di toko-toko. Dan ada banyak rasa teh.
Baca juga Menikmati Wedangan Di Alam Pedesaan
Minum teh hangat sangat menyenangkan di pagi hari atau di sore hari. Apalagi kalau minum teh di luar rumah. Maksudnya di kebun atau di taman. Seperti yang sering saya lakukan. Di kebun atau taman saya sering duduk-duduk melepas lelah sambil minum teh hangat. Ternyata rasanya sangat nikmat. Sambil melihat pemandangan di sekitar taman ditemani segelas teh hangat sungguh sangat luar biasa. Apalagi kalau bareng teman-teman akan tambah seru dan nikmat.
Walau cuma minum segelas teh di kebun tetapi hati membuat tentram dan bahagia. Sambil duduk-duduk di gazebo menikmati minum teh sangat enak. Juga tidak lupa disuguhkan pula makanan kecil penambah selera. Sangat lengkap minum teh dengan ditemani makanan kecil di taman. Apalagi kalau di malam hari akan lain suasana dengan minum teh.
Saya merasa senang sekali bisa menikmati minum teh hangat di kebun. Walau terlihat sederhana tetapi merupakan momen yang sangat mempesona. Dengan mendengarkan musik, minum teh akan menjadi lebih nikmat. Hati menjadi tenang dan nyaman.
Di atas adalah sebuah pengalaman saya waktu berkunjung ke taman sebelah rumah. Dengan minum teh kita bisa melihat keindahan pesona di sekitar taman. Ada hamparan sawah yang hijau akan menambah keasrian kebun tempat melepas penat. Kalau badan terasa lelah saya selalu duduk-duduk di taman. Buat Anda yang ingin berkunjung ke taman kami persilahkan dengan senang hati.